homescontents

5 Tips Pakai Cicilan Elektronik Online dengan Aman

Cicilan elektronik online bisa menjadi solusi praktis saat ingin memiliki barang tapi kondisi uang menipis. Kamu tidak perlu bayar langsung dimuka karena bisa dicicil sesuai dengan periode cicilan yang dipilih sehingga pembelian jadi lebih terjangkau sesuai dengan kondisi finansial.

Namun begitu, ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan juga dipikirkan sebelum mengajukan cicilan elektronik online secara bijak. Berikut ulasannya secara ringkas.

Pilih Layanan Kredit yang Terdaftar di OJK

Zaman serba digital saat ini harus dibentengi dengan aturan yang jelas sesuai dengan Undang-Undang. Itulah sebabnya masyarakat harus bisa menjaga dengan memilih lembaga keuangan berbasis teknologi atau konvensional yang hanya terdaftar dan memiliki izin dari OJK. Sehingga legalitasnya tidak perlu diragukan lagi.

Saat terjadi perselisihan baik itu perdata maupun pidana bisa merujuk pada aturan yang sudah ditetapkan oleh OJK. Misalnya saja jika debitur tidak membayar tidak boleh ada ancaman apalagi intimidasi secara fisik dari kreditur. Inilah pentingnya memahami undang-undang karena melindungi kedua belah pihak sehingga bisa dicari titik temu jika di kemudian hari terjadi perselisihan.

Bandingkan Bunga dan Tenornya

Sebagai debitur yang ingin menggunakan jasa layanan keuangan harus pintar dan cermat dalam membandingkan bunga pinjaman yang ditawarkan. Semua memang menawarkan limit pinjaman serta kemudahan proses tapi soal bunga nanti dulu. Bandingkan dengan cermat dan rinci apa saja biaya-biaya yang dibebankan saat mengajukan pinjaman. Jangan sampai ada biaya-biaya tersembunyi yang justru menambah beban cicilan.

Oleh karena itu, buatlah matriks kelebihan dan kekurangan dari perusahaan-perusahaan yang ingin dibandingkan produk pinjamannya. Apakah ada biaya layanan, risiko, managemen, hingga PPN yang ditetapkan pada setiap pengajuan pinjaman. Dengan begitu, kamu bisa mengetahui berapa besar margin yang diambil perusahaan serta beban yang harus dibayarkan tiap bulannya. Intinya jangan mudah menerima tawaran yang terlalu manis di awal.

Periksa Syarat dan Ketentuan dengan Cermat

Bacalah semua syarat dan ketentuan dengan cermat. Jika ada yang bertentangan dengan aturan OJK, sebaiknya harus dihindari. Contoh, saat ini OJK sudah mengatur bahwa semua aplikasi pinjaman tidak boleh mengakses phonebook debiturnya. Sehingga tidak ada lagi penagihan dilakukan kepada orang terdekat debitur apalagi jika mengganggu sampai ke pekerjaan.

Oleh karena itu, bacalah dengan cermat syarat dan ketentuan di awal sehingga kamu bisa mengetahui apa saja data yang diakses serta bagaimana ketentuan jika ada keterlambatan pembayaran cicilan mulai dari denda hingga bunga denda. Hal-hal seperti ini harus diantisipasi sejak awal agar tidak kaget saat sudah disetujui.

Pastikan Sesuai dengan Kondisi Finansial

Barang elektronik biasanya adalah barang pelengkap. Kecuali jika barang yang memang diperlukan untuk kebutuhan sehari-hari misalnya seperti lemari es, rice cooker hingga dispenser. Barang-barang elektronik seperti itu sudah lumrah digunakan untuk membantu aktivitas harian. Lain hal jika memerlukan microwave, air fryer, robot vacuum dan barang-barang yang sifatnya tersier.

Oleh sebab itu, sesuaikan kebutuhannya bukan karena fomo. Pastikan juga cicilan sesuai dengan kemampuan finansial jangan sampai cicilan melebihi sepertiga penghasilan yang ada. Makin kecil rasio cicilannya terhadap penghasilan makin sehat keuangannya. Bisa juga dengan memilih tenor yang lebih panjang agar lebih fleksibel dengan catatan bunga yang dibayarkan makin besar. Artinya harus dipertimbangkan dengan matang untung ruginya saat mengajukan cicilan.

Cek Keamanan Transaksi Secara Online

Keamanan soal data menjadi salah satu problem yang saat ini mengemuka. Oleh karena itu, pastikan bahwa perusahaan yang dipilih adalah perusahaan yang memberikan jaminan soal keamanan data. Data-data debitur terenkripsi dengan baik sehingga tidak mudah dijebol oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

Salah satu yang direkomendasikan seperti Kredivo. Semua data terenkripsi dengan baik sehingga keamananya juga terjaga. Benefit yang diberikan yaitu cicilan 0% sampai dengan tenor 3 bulan dengan menjadi member premium. Limit pinjaman yang diberikan juga tinggi hingga Rp50 juta. Unduh sekarang aplikasinya dan segera lakukan pendaftaran dengan memenuhi semua prosesnya.